Ucapan ini adalah dugaan yang paling keji terhadap Allah.
Rumahhufazh – Terdapat perkataan yang bisa membuat gunung-gunung hancur dan langit pun hampir terpecah
Suatu peristiwa besar akan terjadi jika ada tuduhan keji yang dilayangkan kepada Allah Sang Maha Pemurah.
Oleh dari itu, hindarilah perkataan ini agar kita tidak terkena murka Allah. Fenomena bumi terbelah ini akan menjadi peristiwa yang sangat luar biasa. Allah memiliki kekuasaan penuh atas apa yang ada di dalam bumi, langit dan diantaranya.
Peristiwa itu adalah peristiwa yang besar karena gunung-gunung yang besar akan hancur dan langit-langit yang luas hampir pecah hanya dengan suatu perkataan. Lantas apa perkataan yang luar biasa itu?
Kata-kata itu adalah Allah Sang Maha Pemurah Memiliki Anak. Sebuah ayat menjelaskan apabila ada salah seorang mengatakan jika Allah Sang Maha Pemurah memiliki anak maka ia telah mendatangkan suatu masalah yang sangat munkar.
Bahkan dikatakan jika langit hampir pecah, bumi terbelah dua, dan gunung pun ikut runtuh karena ucapannya ini.
Dalil lain menjelaskan jika tak ada satu pun yang tidak bertasbih dengan memuji-Nya, namun kita semua tidak mengerti tasbih mereka.
Selain itu pada ayat lain diketahui jika hanya pada Allah semua yang ada di langit dan bumi bersujud kepada-Nya, baik yang terpaksa atau atas kemauan sendiri. Bahkan mereka masih akan bersujud pada pagi dan malam hari.
Berdasarkan beberapa dalil di atas diketahui bahwa Allah adalah Maha Kuasa. Hanya kepada-Nya lah kita harus bersujud dan tunduk.
Dalam beberapa dalil dijelaskan jika Allah adalah Maha Esa sehingga tidak ada sesembahan lain selain Dia.
Dia adalah Maha Tunggal yang tidak beranak maupun beristri. Langit terbelah dalam Al-Qur’an akan menunjukkan kemurkaan Allah dalam perkataan yang tidak pantas ini.
Terdapat kaum yang mengatakan jika Allah memiliki anak. Ucapan ini adalah dugaan yang paling keji terhadap Allah.
Orang yang seperti ini, mereka tidak memahami keimanan kepada Allah. Dugaan keji ini seharusnya tidak kita berikan kepada Allah sang Maha Suci. Padahal di berbagai dalil sudah dijelaskan mengenai ke-Esaan Allah ini.
(Rumahhufazh/Dream)