Seringkali kita melihat orang yang enggan dinasihati, ia berujar ” jangan sok suci deh , ini hidup – hidup Gue, jangan campuri urusan hidup orang lain, urusi dan benerin aja hidup loe”, demikian perkataan sebagian orang dewasa dan para remaja pada saat ini kala diberi sedikit nasihat dari saudaranya.

Nasihat adalah suatu tanda bentuk kasih sayng seseorang kepda yang lainya, dan Nasihat juga adalah diantara sebab seseorang tidak akan mengalami kerugian didunia dan akhirat, Bukankah Allah berfirman :

”Demi masa. Sesungguhnya manusia itu benar-benar berada dalam kerugian. Kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal sholih dan saling menasihati supaya menaati kebenaran dan saling menasihati supaya menetapi kesabaran” (QS. Al ‘Ashr).

pada surat diatas dijelask kan adalah diantara sifat yang tidak akan merugi di akhirat jika kita berhias dengan ya yaitu saling memberikan nasihat diatas kebenaran dan kesabaran, maka perkataan orang yang menolak diberikan nasihat diatas patut dipetranyakan akan keimanan ya terhadap al-quran yang telah jelas mengkhabarkan bahwa saling menasihati adalh salah satu sifat yang akan menghindarkan pelaku nya dari kerugian.

maka selayaknya bagi kita seorang muslim haruslah legowo dikala diberikan nasihat oleh sahabat, keluarga, kerabat karna itu bentuk kasih sayang kepada diri kita, tentu penyampaian nasihat pun harus dengan cara yang baik dan santun.

Nabi kita Muhamad shalallahu alaihi wasalam pun mengatakan bahawa agama ini dalah Nasihat , ” Agama adalah nasihat ” HR Muslim, ini menunjukan bahwa akan pentingnya nasihat, sampai sampai Nabi shalallahu alaihi wasalam mengatakan bahwa agama adlah nasihat.

maka wahai saudaraku seiman, agar kita selalu ingat bahwa kita adalah makhluk sosial yang saling membutuhkan satu sama lain, bisa saja kita melakukan suatu perkara yang kita anggap baik namun ternyata itu adalah suatu kekeliruan yang diingatkan oleh sahabat kita, janganlah kita anti terhgadap nasihat, terimalah ia selagi itu sebuah kebenaran.

umar rudini/rumahhufazh.or.id


Print Friendly, PDF & Email
rumahhufazh.or.id

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.